Rabu, 28 Agustus 2013

Karena Sahabat Masuk Surga

Sahabat ... Bila terdengar atau terbaca kata ini, aku teringat sahabat lamaku yang telah tiada. Siapa antara korang yang masih belum ada sahabat? Jika masih belum ada, carilah seorang yang benar-benar ikhlas berkawan dan bersahabat dengan kita. Tak rugi karena bila ada sahabat yang baik, waktu senang dan susah kita pun, dia pasti akan membantu. Sama seperti kisah yang aku akan sampaikan di bawah ni.

Dalam sebuah hadis menerangkan bahwa pada hari kiamat nanti Allah memerintahkan dua orang hamba hadir mengadapNya. Seorang adalah hamba yang taat kepada perintah Allah dan seorang lagi hamba yang durhaka kepada Allah. Keduanya mati dalam keadaan beriman. Lalu Allah menyuruh malaikat Ridhwan membawa orang yang taat itu ke surga dan memuliakannya dengan firman Allah, "Aku merelakan dia".

Kemudian Allah memerintahkan kepada malaikat Zabaniyah membawa yang seorang lagi ke neraka dan Allah memerintahkannya disiksa dengan siksaan yang amat pedih. Firman Allah, "Sesungguhnya orang ini adalah peminum arak".

Orang yang taat kepada Allah sangat gembira karena dia telah dapat masuk ke surga dengan rahmat Allah. Bila orang itu ingin menginjakkan kakinya pintu surga maka dia mendengar suara sahabatnya yang diseret ke neraka itu berkata, "Wahai sahabatku, wahai temanku, kasihanilah aku dan berikanlah aku pertolongan".


Ketika orang itu mendengar rayuan sahabatnya, maka dia tidak mau masuk ke dalam surga. Malaikat Ridhwan mengatakan kepadanya, "Masuklah ke surga dengan rahmat Allah". Orang itu berkata, "Aku tak mau masuk ke surga, bawalah aku ke neraka". Malaikat Ridhwan menjawab, "Aku tak dapat membawa kamu ke neraka sebab Allah telah memerintahkan aku membawa kamu ke surga dan melayani kamu".

Orang itu tetap berdegil dan berkata, "Aku tak mau masuk ke surga dan tak mau juga layananmu". Setelah itu terdengar suara yang berkata, "Wahai Ridhwan, Aku Maha Mengetahui apa-apa yang ada di dalam hatinya, namun demikian tanyalah kepadanya sendiri dan kamu akan mengetahui sebabnya". Lalu malaikat Ridhwan bertanya, "Mengapa kamu tidak mau masuk ke surga dan mengapa ingin ke neraka"?

Orang itu menjawab, "Aku tak mau ke surga sebab orang yang durhaka kepada Allah itu telah diputuskan masuk ke neraka. Sebelumnya aku dan dia bersahabat baik di dunia dan dia telah meminta pertolongan dariku agar selamatkannya dari api neraka. Karena aku tidak kuasa untuk melakukannya, maka aku pikir lebih baik aku juga masuk ke neraka agar sama-sama disiksa di dalamnya ".

Kemudian terdengar seruan Allah yang maha kasih sayang berfirman, "Wahai hamba-Ku, kamu dengan kelemahanmu tidak suka melihat sahabatmu itu masuk ke neraka karena dia telah berkenalan denganmu di dunia hanya sebentar dan dia mengetahuimu dan menemanimu hanya beberapa hari saja. Maka bagaimanakah Aku merelakan kamu masuk ke neraka sedangkan kamu telah mengetahui Aku selama umurmu dan telah menjadikan Aku sebagai Tuhanmu selama 70 tahun. Karena itu pergilah kamu ke dalam surga bersama sahabatmu itu dan Aku telah mengampuninya dan Aku serahkan dia kepada kamu ".
————————————
Bila aku baca saja firman Allah yang terakhir itu, aku rasa bergetar seluruh badan. Semoga Allah menempatkan kita semua dalam kelompok yang beriman dan Dia selalu memberi kita rahmat. Tanpa rahmat dari Allah, tiada siapa pun layak ke surgaNya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar